Maia Estianty Merenung Buka Alquran: Uang dan Tahta Tak Hilangkan Corona!
Maia menyadari wabah virus corona ternjadi karena kelalaian manusia
Pandemi virus corona baru, Covid-19, membuat Maia Estianty merenung. Dia bertanya-tanya kepada Tuhan, mengapa virus corona memporak-porandakan dunia.
" Catatanku tadi malam. Saat menjelang tidur, seperti biasa aku kadang merenung sendiri, dan aku bergumam lirih dan bertanya-tanya pada Tuhanku," tulis Maia di Instagram.
Dalam perenungan itu, ibu tiga anak tersebut bertanya, mengapa Tuhan mendatangkan musibah berupa virus corona. Istri Irwan Mussry itu juga membuka Alquran.
" Saat membuka, terbuka langsung surah Al Hajj (perjalanan Haji) ayat 45 dst," tambah dia.
Lewat unggahan itu pula Maia menuliskan terjemahan penggalan surat Al Hajj ayat 45. " Berapalah banyaknya kota yang penduduknya telah KAMI binasakan, yang penduduknya dalam keadaan zalim/aniaya."
Selain itu, juga ayat ke-48. " Dan berapalah banyaknya kota yang Aku tangguhkan (azab/hukumanKU) kepadanya, yang penduduknya berbuat zalim, kemudian AKU azab/hukum mereka, dan hanya kepada-Kulah kembalinya (segala sesuatu)."
Dari kedua ayat itu, Maia merasa tercengang dengan 'perbuatan zalim''. Dia menerka-nerka, musibah virus corona itu mungkin terjadi karena manusia di muka Bumi ini telah bertindak zalim alias aniaya.
" Mungkin selama ini kita semuanya menganiaya/menzalimi alam, orang sekitar, bahkan menganiaya diri sendiri," tulis dia.
Menurut pemahaman Maia, seseorang bisa berlaku zalim atau aniaya kepada diri sendiri, bisa berupa kesombongan, keangkuhan, membanggakan diri, pamer kehebatan dan kekayaan.
Sifat aniaya, tambah dia, juga berupa tindakan kejahatan, membunuh --yang bisa diartikan membunuh karakter orang lain alias bully, saling mencela, serta memfitnah satu sama lain.
" Dan menyembah selain Allah (lebih takut kpd pasangan, bos, takut ga punya uang, takut mati, takut kepada selain Allah). Menduakan Tuhan adl dosa yg sangat di murkai Allah," tambah dia
Selain itu, juga orang-orang yang diperbudak oleh uang, tahta, dan cinta kepada selain Allah. Mereka menjadikan semua itu sebagai sesembahan.
© @maiaestiantyreal
" Apakah uang dan tahta bisa menghilangkan virus corona? dan menghidupkan yg telah meninggal?TIDAK!!!" tegas Maia.
" Mana sesembahan2 kita yang lain? apakah bisa menyelamatkan kita? TIDAK !!!! Hhhmmm...," tambah mantan istri Ahmad Dhani tersebut.
Karena itulah, Maia meminta ampun kepada Tuhan. " Mungkin memang kami semua sedang dihukum, proses dihukum pun tidak bisa berhenti secepat membalik tangan."
Maia mengatakan, Tuhan Maha Pengampun dan Penyayang. Namun, hukuman itu harus diterima oleh manusia. " Supaya kita kembali menggantungkan segala sesuatu hanya kepadaNya dan berbuat baik untuk sesama."
Maia pun berterima kasih kepada Tuhan karena telah memberi peringatan melalui pandemi yang saat ini sedang melanda dunia. " Ampunilah kami karena tiada satu pun manusia yang tidak melakukan dosa," tulis Maia.